IFRAME SYNC
mgid.com, 756093, DIRECT, d4c29acad76ce94f google.com, pub-2441454515104767, RESELLER, f08c47fec0942fa0

bantuan tersebut diberikan 100 orang Yatim/Duafa, kepada Marbot sebanyak 50 orang, kepada Guru Ngaji sebanyak 50


Banten, posindonennews

Gubernur Banten, Wahudin Halim memberikan bantuan sosial kepada para yatim, marbot masjid, guru ngaji, majlis taklim, dan bantuan pembangunan Masjid Al-Jihad, saat Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Al-Jihad Bojong Nangka, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.

Ia mengatakan, bantuan tersebut diberikan 100 orang Yatim/Duafa, kepada Marbot sebanyak 50 orang, kepada Guru Ngaji sebanyak 50 orang Selain itu juga, diberikan pula bantuan alat sekolah sebanyak kepada 50 siswa, bantuan kepada dua lembaga majelis taklim, dan penyerahan bantuan Masjid/Mushola.

“Semoga bantuan yang diberikan bermanfaat, untuk masyarakat dan para penerimanya, ” kata Gubernur Banten Wahidin Halim, Jumat (26/11)

Dalam acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, pria yang kerap disapa WH tersebut juga menghimbau kepada masyarakat untuk menjaga kesehatan dengan perilaku hidup bersih dan sehat serta tetap menjaga protokol kesehatan.

Hal itu untuk antisipasi dan waspada peningkatan kasus atau gelombang ketiga pandemi Covid-19 akibat Libur Natal dan Tahun Baru 2022.

“Covid-19 itu benar-benar ada, bukan hoax atau buatan. Saya dan Pak Wagub Andika pernah merasakannya. Tidak mungkin ada niatan dari Pemerintah untuk menyakiti rakyatnya. Penanganan Covid-19 sebagai panggilan amanah, bukan untuk mencari keuntungan,” ungkapnya.

Oleh karena itu, lanjut Gubernur WH, jagalah kesehatan, makan-makanan sehat, selalu berdoa, kurangi pikiran, dan tetap jaga protokol kesehatan.  “Covid-19 itu bagian dari ujian iman dan takwa kita kepada Allah SWT. Sebelum tawakal, kita ikhtiar dan berdoa dulu. Tawakal tanpa ikhtiar, sombong kita,” pungkasnya

Supri/pn

Berita Terkait

Top