SOAL JALAN RAYA PAKU HAJI YANG RUSAK PARAH DI BEBERAPA RUAS, UNTUK PERBAIKANYA SUDAH DI ANGGARKAN,KADIS BMSDA” BIAYA PERBAIKAN NYA DI 2022 INI SUDAH KITA ANGGARKAN

posindonesianews.id/pemkab
Kepala Dinas (Kadis) Bina Marga dan Sumber Daya Air Kabupaten Tangerang, Slamet Budhi Mulyanto, merespon baik atas keluhan yang dirasakan warga setempat dan pengguna jalan, terkait kerusakannya Jalan raya Pakuhaji, Sepatan, Kabupaten Tangerang.
Menurutnya, jalan raya Pakuhaji – Sepatan yang saat ini kondisinya rusak parah, akan segera dilakukan perbaikan secara menyeluruh terkhusus dizona yang rusak tersebut, Dan hal tersebut masuk dalam perencanaan umum tentang ruas jalan yang rusak di wilayah Kabupaten Tangerang.
mengakui, bahwa kondisi jalan tersebut saat ini memang betul dalam keadaannya rusak, terlebih setelah hujan turun, keadaan jalan semakin parah karena becek, dan pada saat tidak hujan juga tak kalah membuat repot dengan debu yang bertebaran dimana mana.
Slamet Budi juga menegaskan kembali,terkait perkerjaan perbaikan/pembangunan jalan raya Pakuhaji -Sepatan yang rusak itu ” terkait jalan rusak tersebut, kita bisa memastikan akan di bangun/diperbaiki di tahun 2022 ini dan sudah pasti masalah ini akan menjadi skala prioritas kita, ujar slamet budi.
kembali kadis BMSDA tersebut menuturkan “Doain aja kang, tahun 2022 sudah mulai dibangun, dan tak mengalami kendala berarti, dan adapun anggarannya berkisar sekitar 2 milyar, selanjutnya kebutuhan rincian terhadap informasi tersebut, akan kami konfirmasi kembali untuk data base,” tutup Slamet Budhi Mulyanto akhiri kata
sementara pengamat lingkungan hidup dan sosial Raja indra, selaku Waketum L-KPK-LEMBAGA KOMUNITAS PENGAWAS KORUPSI, juga ikut menanggapi prihal sikap yang diambil oleh Slamet budi dan jajaran pemkab tagerang terkait prihal jalan rusak tersebut” kita sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh jajaran pemkab dalam hal ini melalui BMSDA, yang mengambil langkah cepat untuk melakukan persiapan perbaikan/pembangunan jalan rusak di wilayah paku haji sepatan tersebut, dimana sudah menganggarkan dana perbaikan sekitar 2 miliar tersebut, kita berharap hal ini dapat direalisasikan dengan baik, serta mari kita menunggu dan menunggu pelaksanaan jalan tersebut di 2022 ini, serta untuk masyarakat jangan mudah terprovokator oleh isu atau ajakan yang tidak benar, serta dapat menimbulkan kerugian lainnya .pungkas raja indra akhiri kata.(Rip/PD-pn)