IFRAME SYNC
mgid.com, 756093, DIRECT, d4c29acad76ce94f google.com, pub-2441454515104767, RESELLER, f08c47fec0942fa0

Besok, HKBP Tangerang Kota Rayakan Pesta Gotilon


 

TANGERANG, posindonesianews.id – Pesta Gotilon HKBP Tangerang Kota 2023 menjadi kegiatan terakhir dari Panitia Tahun Proferionalisme Dalam Penatalayanan HKBP yang sudah  masuk dalam program kerja panitia selama setahun. HKBP Tangerang Kota akan merayakan Pesta Gotilon itu, besok Minggu (12/11/2023)

Ditemui disela sela rapat panitia, Ketua Umum Lebinner Sinaga menyampaikan bahwa Pesta Gotilon ini sekaligus menjadi Pesta Puncak dari Panitia Profesionalisme dalam Penatalayanan HKBP Resort Tangerang Kota yang telah dibentuk sejak Mei 2023.

“Banyak rangkaian kegiatan yang telah dilakukan sebelumnya, khususnya dalam mendukung Pelayanan Jemaat yang lebih baik. Mulai dari pegembangan perilaku pelayan, pembenahan penerimaan jemaat serta fasilitas pelayanan. Sehingga, ke depan ibadah dan pelayanan di gereja HKBP Tangerang Kota dapat menjadi lebih baik lagi dan menjadi berkat bagi semua jemaatnya,” ungkap Lebinner, Sabtu (11/11/2023).

Pesta Gotilon ini juga, kata dia, menjadi wujud kebersamaan dari seluruh jemaat. Pasalnya, semua jemaat berkontribusi bersama – sama dalam mendukung kebutuhan pelayanan dengan memberikan toktok ripe (urunan) semampunya sehingga pelayanan di gereja menjadi tanggung jawab bersama.

“Kiranya Pesta Gotilon ini dapat menjadi sukacita buat seluruh jemaat. Terima kasih kepada semua Panitia Pelaksana dan semua  fulltimer dan parhalado. Terima kasih juga kepada seluruh jemaat atas dukungan dan partisipasinya. Tuhan Yesus memberkati,” pungkasnya.

Senada dengan Ketua Umum, Pendeta Resort HKBP Tangerang Kota, Sabar Manullang, S.Th sebagai pimpinan jemaat menyampaikan bahwa telah dicanangkan di gereja HKBP di seluruh dunia, bahwa tahun 2023 menjadi tahun Profesionalisme dalam Penatalayanan yang berarti diminta kepada seluruh HKBP dalam pelayanannya supaya Profesional, mandiri dan sesuai dengan perkembangan Zaman, termasuk penataan Ibadah. Fasilitas gereja ditata sesuai dengan kebutuhan.

Pendeta Sabar Manullang menguraikan bahwa dalam setahun ini HKBP Tangerang Kota sudah berbenah diri dalam ibadah melalui kegiatan Pembekalan Penatua, Ibadah Keluarga, Pembinaan kepada Kaum Ibu, Seminar Kesehatan, Pelatihan Pemain Musik serta pemimpin nyanyian (song leader) yang diharapkan semakin profesional dan sesuai harapan Jemaat.

Pendeta Resort berharap Pesta Gotilon yang akan dilaksanakan Minggu 12 November 2023 sebagai pesta puncak Tahun Profesionalisme Dalam Penatalayanan menjadi pesta yang penuh sukacita, riang gembira memberikan persembahan yang terbaik yang diterima Jemaat sepanjang tahun 2023 ini.

Ketua Panitia Pesta Gotilon 2023 HKBP Tangerang Kota, Sudung Simatupang berharap besok acara berjalan dengan baik dan sukses penuh sukacita dan seluruh jemaat dapat hadir. Untuk itu panitia sudah mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik.

“Segala sesuatunya yang diperlukan dalam Pesta Gotilon ini telah dipersiapkan sebaik-baiknya. Semua itu hanya untuk Kemuliaan nama Tuhan,” katanya. (Redaksi)

Berita Terkait

Top